Home / Daerah / Wisata & Budaya

Rabu, 6 September 2023 - 19:29 WIB

Ketua MPR RI Bamsoet Dukung Festival Jamu Gendong Nusantara di Madiun

Jakarta, MediaPers, – Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mendukung terselenggaranya Festival Jamu Gendong Nusantara, pada 3-5 November 2023 di Pahlawan Street Center, Kota Madiun.

Memecahkan rekor MURI dengan menghadirkan seribu pedagang jamu gendong, serta bazaar dari berbagai pelaku UMKM Nusantara.

Diselenggarakan atas kerjasama koperasi Komindo Sejahtera dengan Pemerintah Kota Madiun dan Paguyuban Rempah Rimpang serta Dewan UKM DKI Jakarta. Dalam rangka menyemarakan Hari Pahlawan dan Hari Keuangan Nasional.

“Jamu merupakan minuman herbal kesehatan khas Indonesia, warisan leluhur yang sangat berharga dan perlu dilestarikan. Keberadaan jamu gendong, ternyata sudah ada jauh sebelum Indonesia merdeka. Bahkan kabarnya sudah ada sejak masa kerajaan Hindu-Buddha.

Baca Juga   Menang 6-0 Atas Brunei, Menpora Dito dan Ketum PSSI Turun ke Lapangan Ucapkan Selamat kepada Pemain

Keberadaannya telah memegang peranan penting dalam pemeliharaan kesehatan dan kebugaran sekaligus penyangga perekonomian masyarakat nusantara sejak ratusan tahun silam,” ujar Bamsoet usai menerima panitia Festival Jamu Gendong Nusantara, di Jakarta, Rabu (6/9/2023).

Panitia yang hadir antara lain, Helena Davis, Shita, Farida, Imlahyudin, Djaka Suryadi, dan Adi Sumarna.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, pasca pandemi Covid-19, popularitas jamu diprediksi meningkat. Karena kesadaran masyarakat semakin tergerak untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh.

“Di tahun 2019, industri jamu dan obat tradisional mampu tumbuh di atas 6 persen. Di tahun 2020 dan selanjutnya, pertumbuhannya naik tajam. Pelaku industri jamu juga semakin menjamur. Tercatat sudah lebih dari 1.200 pelaku industri jamu, sekitar 129 diantaranya masuk kategori industri obat tradisional,” jelas Bamsoet.

Baca Juga   KST Tewas di Ilaga Setelah diburu Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi

Ketua Dewan Pembina Depinas SOKSI dan Kepala Badan Hubungan Penegakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia ini menerangkan, potensi ekonomi keberlanjutan dari jamu nusantara juga sangat besar. Mengingat Indonesia memiliki lebih dari 30.000 spesies tumbuhan maupun sumber daya laut yang bisa dimanfaatkan untuk bahan olahan Jamu.

“Karenanya, pemerintah dan masyarakat perlu hadir memberikan dukungan terhadap keberadaan pedagang Jamu agar tetap eksis. Sehingga dari alam Indonesia, dikelola pelaku usaha Indonesia, agar bisa bermanfaat bagi bangsa Indonesia dan menembus pasar dunia,” pungkas Bamsoet. (*Riko)

Share :

Baca Juga

Nasional

Indonesia Ajak Negara AIS Perkuat Pariwisata Berkelanjutan
Pemkab Cilacap Gelar Kontes dan Expo Ternak Serta Vaksinasi Rabies Gratis

Daerah

Pemkab Cilacap Gelar Kontes dan Expo Ternak Serta Vaksinasi Rabies Gratis
Satuan Kostrad Kota Malang Laksanakan Pemeriksaan Serentak di Menarmed 2 Kostrad

Daerah

Satuan Kostrad Kota Malang Laksanakan Pemeriksaan Serentak di Menarmed 2 Kostrad
Prajurit Kodam I/BB Temukan Ladang Ganja

Daerah

Prajurit Kodam I/BB Temukan Ladang Ganja
KST Tewas di Ilaga Setelah diburu Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi

Daerah

KST Tewas di Ilaga Setelah diburu Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi
Pj. Bupati Kukuhkan Pengurus Dewan Pendidikan Cilacap Periode 2023-2028

Daerah

Pj. Bupati Kukuhkan Pengurus Dewan Pendidikan Cilacap Periode 2023-2028
Pengoperasian Kereta Cepat Ditargetkan Mulai 1 Oktober 2023

Daerah

Pengoperasian Kereta Cepat Ditargetkan Mulai 1 Oktober 2023
Happy Asmara Akan Meriahkan HUT ke-78 RI Tahun 2023 di Cilacap

Daerah

Happy Asmara Akan Meriahkan HUT ke-78 RI Tahun 2023 di Cilacap